Pembelajaran ini adalah rangkaian seri New Me Program dari Cando Learning Transformation, yang terdiri dari 7 Modul yaitu Me & Life, Me & My Self, Me & Others, Me & Family, Me & Nation, Me & Work dan Me & Habit. Pastikan setelah modul awal ini Anda lewati, Anda dapat juga mengikuti kembali 6 modul selanjutnya sebagai langkah perubahan hidup Anda.
Anda akan melewati perjalanan dan pembelajaran yang transformatif, karena program ini dikemas khusus untuk membangun kembali kehidupan dan memperbaharui pikiran untuk menjadi Manusia Baru yang berkualitas dan memiliki nilai-nilai positif dalam kehidupan pribadi dan pekerjaan.
Anda akan melewati 5 tahapan pembelajaran dari setiap sesi yang akan dibagikan, ada segmen refleksi atau berkontribusi melalui pemikiran atau gagasan Anda, dan tantangan untuk aplikasi praktis, serta berbagi kepada rekan-rekan lainnya yang tergabung di dalam grup atau komunitas dimana Anda berada.
Pada modul pertama ME & LIFE dari seri New Me Program ini kita akan mempelajari bersama makna kehidupan yang mulia, sharing inspiratif dan aplikasinya yang menantang kita untuk menjadikan kehidupan Anda lebih berarti dan maksimal.
Sesi Program :
Makna Kehidupan
Kehidupan yang maksimal
Proses menuju hidup yang benar
Pagar Kehidupan
Transformasi Kehidupan
Manusia Yang Baru
Pembicara Program :
Markus Kristianto
(Senior Trainer & Life Inspirator)
Mendedikasikan sebagian besar waktunya untuk memberikan pelatihan motivasi dan sebagai pembicara nasional dalam topik : Motivasi Kerja (The Joy of Working), Character Building Program, Mindset for Success, Live without Limit (Potential Development), Worklife Balance (Work, Family, Spiritual, Finance and Relationship), serta program-program pengembangan diri lainnya.
Kemampuannya dalam mengelola masa lalunya (menerima diri, percaya diri, potensi diri) dapat membuat kita belajar banyak mengenai kehidupan ini, hingga kitapun bisa sadar dan mampu keluar dari jebakan-jebakan putus asa, mengeluh, kurang percaya diri, dll.
Prinsip hidupnya adalah : “Walaupun saya terlahir cacat, namun kehidupanku tidak boleh cacat”.
Hal inilah yang menyebabkan beliau menjadi orang yang tidak mudah untuk menyerah dan melakukan banyak kegiatan sekalipun kondisinya sulit.